Posts Tagged 'Zuhair Haddad'

Pursuit of Happyness

poh

Genres: Drama and Biopic
Starring: Will Smith, Thandie Newton, Jaden Christopher Smith, Dan Castellaneta, Zuhair Haddad
Directed by: Gabriele Muccino

Chris Gardner (Will Smith) adalah seorang jenius yang harus berjuang setengah hidup untuk menghidupi keluarganya: Linda (sang istri), dan Christopher (anak laki-laki). Diinspirasi oleh kisah nyata, film ini mengajarkan kita betapa kebahagiaan itu dapat kita raih melalui usaha yang setimpal. Hmm.

Keluarga Gardner mengalami masalah keuangan yang cukup pelik. Pekerjaan istri pas-pasan dan pekerjaan suami tidak menentu. Well, sebenarnya Chris adalah penjual alat kedokteran supercanggih tahun 1981 yang tidak laku, karena harganya mahal. Satu alat harganya US$250,- dan Chris harus menjual minimal 2 alat jika ingin hidup satu bulan ke depan.

Mereka tinggal di sebuah apartemen (?) yang uang sewanya sudah bertumpuk hampir 3 bulan, itu artinya jika mereka tidak sanggup melunasi, mereka akan diusir dari rumah. Tapi sebelum diusir dari sana, Linda sudah menyerah duluan dan meninggalkan Chris dan Christopher. Linda berencana mencari kerja di New York. Karena sudah nggak bisa dicegah lagi, akhirnya Chris merelakan dan hidup dengan anaknya: mencari kebahagiaan.

Dia mulai mencari pekerjaan baru sebagai pialang saham. Tapi sebelum itu ia harus mengikuti seleksi—semacam itu, untuk benar-benar bekerja sepenuhnya. Dia harus belajar, baca buku tebal, terus menggaet klien, dan lain-lain. Sementara dia juga harus mengurus anaknya, mencari tempat berteduh (sudah diusir). Pernah suatu kali Chris dan anaknya kemalaman di stasiun dan mereka tidur di toilet.

Aah, betapa menghidupi diri dan anak itu sulit….

Tapi nggak selamanya Chris sengsara. Diceritakan berkat Tuhan dan kerja kerasnya dia berhasil menjual seluruh alat kedokteran itu dan menyewa penginapan baru. Bahkan mereka pernah tidur satu malam di hotel untuk istirahat dari kejamnya dunia.

Apa berakhir sampai di situ? Hm, roda berputar lagi. Rekening Chris dikuras oleh pemerintah karena sudah telat bayar pajak sampai lama. Jadi mereka mengambil tabungan Chris sebanyak US$600,- Auch! Gimana nih, uang yang tersisa nggak sampai 20 dollar!

Peran Will Smith di sini cukup meyakinkan. Dengan penampilan baru: rambut afro pendek plus kumis dan jambang. Ah, plus kacamata. Dia jadi kelihatan seperti orang yang penuh kesedihan. Chris Gardner mengajarakan kita agar selalu berusaha dan berharap agar suatu saat hidup kita membaik. Gimana pun, hidup nggak asik kalau hanya berjalan tanpa warna.

Seperti kata pepatah: “Life is a wonderful music, only the lyrics are messed up.” -‘~’- Lho, ada yang pernah dengar nggak? Saya nggak yakin dengan bunyinya, cuman begitulah kira-kira isinya.


Admin

Laman

Jadwal Tayang

April 2024
S S R K J S M
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930  

Kategori

Blog Stats

  • 114.032 hits
Add to Technorati Favorites